Menkominfo: Motif Ekonomi Dibalik Facebook `Draw Mohammed"

Sabtu, 22 Mei 2010
 
Menkominfo: Motif Ekonomi Dibalik Facebook `Draw Mohammed"
 
Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring menduga ada motif ekonomi dibalik grup akun "Everybody draw Mohammed Everyday" pada laman jejaring sosial "Facebook", yang dikecam umat Islam sedunia. "Ada motif ekonomi. Siapapun yang akses akun itu, nanti akan dikenai biaya (yang akan menguntungkan pembuat akun)," kata Menkominfo usai mengisi khotbah dan menjadi imam Shalat Jumat di Mesjid Attaqwa Wisma ANTARA, Jakarta, Jumat.
Ia menjelaskan, pihaknya telah mengirimkan surat protes kepada pengelola Facebook melalui Kedutaan Besar Amerika di Jakarta atas munculnya akun yang menyinggung umat Islam itu.
"Kita sudah kirim kemarin (Kamis, 20/5). Dan sudah ada balasan dari pihak Kedubes Amerika di Jakarta yang akan membantu menyampaikan ke pimpinan Facebook," katanya.
Kementerian Kominfo juga telah meminta kepada penyedia jasa internet (Internet Service Provider) untuk ikut menyaring dan menutup grup akun menggambar kartun nabi SAW itu.
"Kita tidak menutup facebook, tetapi hanya (akun) `everybody draw Mohammed". Kita tutup dengan cara menyaring dari sini, dengan minta bantuan internet service provider agat tidak meloloskan itu," katanya.
Ketika ditanya bahwa pengelola `Facebook` dikabarkan telah menutup grup akun "Everybody draw Mohammed Everyday", Menkominfo mengatakan dirinya belum mendapatkan kabar tersebut.
Tifatul mengakui memang bisa saja orang membuat akun lain yang mirip setelah pihak pengelola Facebook menutup akun "Everybody draw Mohammed Everyday"
Sebelumnya, Menkominfo menilai keberadaan akun facebook tentang lomba kartun Nabi Muhammad merupakan sebuah upaya provokasi terhadap kerukunan beragama khususnya di Indonesia.
"Saya imbau semua pihak tidak terpancing dengan ini, kita `cooling down` saja kalau ada hal-hal begini," katanya.
Pihaknya menyatakan akan kembali memperhatikan usulan kelompok masyarakat tertentu yang meminta pembatasan terhadap konten negatif di internet yang memuat unsur penghinaan terhadap agama, SARA, pornografi, judi, kekerasan, dan penipuan.
sumber: klik disini

0 komentar:

Posting Komentar

Terjemahkan

waktu makassar

Tentang Phina

Masriana Sardi * Umur: 21 * Jenis Kelamin: Wanita * Tanda Astrologi: Libra * Shio: Naga * Industri: Agama * Jabatan: warga Asli Indonesia * Lokasi: Makassar : Sul-Sel : Indonesia Mengenai Saya panggil aku Pina. bagiku hidup adalah suatu tantangan yang harus kita jawab dengan segala kesabaran. tapi sayang sebagian manusia tidak mengerti apa artinya sabar itu. kini hidupku sudah terjawab dan aku akan menjalaninya dengan kesabaran :D Minat * pengen jadii orang nomor satu di dunia Film Favorit * horor * romantis * india... Musik Favorit * india * rock * lagu cinta * melo rock & roll A7x * Avril * m2m * d'masiv * yaaa smua yg penting bisa nyanyii bwahahahahahahahahhahaha Buku Favorit * buku apa saja yang penting bermanfaat bagi kami..... and Buku yang bisa membuat kita * ..pinter gitu dechhh kayak hackerrsss mimpi kalee yeee hahahahahah

Daftar isi blog

Berminat Tukaran Link , Silahkan di copy

Blogspot Akhmad andryan
Blogspot Artikel
Blogspot Tutorial
Blogspot Akhmad andryan